Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Zona Merah, Camat Lambandia Terus Sosialisasi Perketat Prokes Kepada Masyarakat

Selasa, 13 Juli 2021 | Juli 13, 2021 WIB Last Updated 2021-07-13T07:30:36Z


Lambandia, (13/07/2021) Koltim-News. Com - Kecamatan Lambandia Kebupaten Kolaka Timur, saat ini masuk dalam zona merah Covid-19, hal tersebut disampaikan Camat Lambandia Supriadi, S.Pd.,M.Si, Selasa (13/07).


Menurutnya, Saat sekarang ini, Lambandia masuk dalam zona merah yang terkonfirmasi sampai hari ini berjumlah 11 orang yang positif.


"6 orang dari desa mondoke,  2 orang dari  Kelurahan Penanggo jaya, 1 orang dari desa Lambandia dan 2 orang dari desa Pomburea",ungkap Camat Lambandia saat memberikan keterangan melalui Via WA.



Lanjut Supriadi, Sebagai ketua satgas covid Kecamatan Lambandia, kami selalu berusaha menekan laju perkembangan covid-19 ini.


Salah satu cara penekanan angkat covid-19 di Lambandia dengan cara sosialisasi Prokes.


"Kami dan tim terus sosialisasi Prokes serta membagi masker di tempat tempat umum sambil mengedukasi bahaya covid 19",ungkapnya



Lanjutnya, Kami juga Membentuk posko PPKM di semua desa dan kelurahan dengan memanfaatkan dana desa 8 persen.


Camat Lambandia juga menemui kendala saat sosialisasi penanganan covid-19.


"Saya saya tim menemukan kendala saat di lapangan yaitu kurangnya kesadaran masyarakat didalam menerapkan prokes tersebut karena masih adanya masyarakat yang berkeliaran tanpa memakai masker, mungkin disebabkan karna kurangnya SDM yg dimiliki",tegas Camat Lambandia


Pemerintah Kecamatan Lambandia bekerja sama dengan Kapus, Tenaga medis, Kapolsek beserta anggota, Babinsa, Kades dan Aparat desa.



Editor : MIA

×
Berita Terbaru Update