Bupati Koltim melepas atlet domino asal Koltim dalam ajang kejurnas 1
Koltim, Koltimnews.com - Bupati Koltim, Ir. Sulwan Abunawas,M.Si melepas secara resmi atlet Sultra asal Koltim untuk berpartisipasi di acara Kejuaraan Nasional I Domino di Makassar.
Kejuraan Nasional Domino akan diikuti oleh 34 Provinsi se-Indonesia. Kejurnas akan berlangsung di Kota Makassar pada tanggal 14-15 Mei 2022.
Atlet Kolaka Timur akan bergabung dengan atlet lain yang diutus oleh Pengda Sultra.
Bupati tidak lupa berpesan kepada atlet untuk tetap bersemangat dan berharap bisa menjadi juara agar bisa mengharumkan nama Kolaka Timur di kompetisi nasional.
Hal yang sama diungkapkan Ketua DPRD Kolaka Timur, Suhaemi Nasir bahwa olahraga domino merupakan olahraga yg banyak dicintai masyarakat sehingga harus disupport.
Melalui informasi terpisah dari Ketua Pordi Koltim, Irwansyah menyampaikan sangat berterima kasih kepada Pemda Koltim beserta hajaran atas dukungannya. Pordi satu-satunya Kabupaten/Kota di sultra yg mengirim utusan.
Official sekaligus Sekretris pordi Koltim Andi Arjan Syaputra pun tak lupa meminta doa kepada masyarakat Kolaka Timur untuk mendoakan atlet yang akan bertanding.
Editor : M.I.A