Atlet badminton Koltim raih juara 3 pada ajang Popda Kejurda se-Sultra di Kota Kendari |
Koltim, Koltimnews.com - Kejuaraan Daerah (Kejurda) Provinsi Sulawesi Tenggara mengelar Pekan Olaraga Pelajar Daerah (Popda) se-Sulawesi Tenggara, dari tanggal 17 mei s/d 20 tahun 2022 di GOR Apriyani Rahayu Kendari.
Momentum Popda ini, Kabupaten Kolaka Timur mengutus 8 orang atlet pelajar yang berprestasi yang terdiri dari 4 laki-laki dan 4 perempuan. Popda bulutangkis, yang di gelar sembilan Kabupaten ikut dalam kompetisi se Sulawesi Tenggara.
Imam selaku Kabid Pora Dispora Koltim mengapresiasi para atlet Koltim yang meraih juara
"Saya sangat apresiasi atelt-atlet kita yang sudah membanggakan nama daerah, ini merupakan capaian yang sangat luar biasa dan patut di berikan penghargaan", ucap Imam saat di hubungi melalui telefon seluler, Minggu (22/05/2022)
Imam juga menyampaikan bahwa atlet Koltim meraih juara ke 3
"Iya atlet kita dapat juara 3 beregu putri badminton", tegasnya
Lanjutnya, kita punya 4 atlet putri diantaranya, icha SMA Tirawuta, Popon SMA Mowewe, Wina SML lambandia dan Tin SMP Ladongi
Editor : M.I.A