Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Anggota Polri, Kapolres Kolaka : Selamat dan Sukses

Kamis, 30 Juni 2022 | Juni 30, 2022 WIB Last Updated 2022-07-01T03:15:45Z

Kapolres Kolaka menjadi inspektur upacara di acara kenaikan pangkat anggota Polri

Kolaka, Koltimnews.com -
Polres Kolaka gelar upacara kenaikan pangkat anggota Polri dan PNS Polri, dirangkaikan dengan syukuran. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Apel dan Aula Kemitraan Polres Kolaka Jl. Pahlawan No.85 Kelurahan Lamokato Kecamatan Kolaka Kabupaten Kolaka, Jumat (01/07/2022)


Kapolres Kolaka AKBP Resza Ramadianshah, S.I.K, bertindak sebagai inspektur upacara, perwira upacara Kabag SDM Polres Kolaka AKP Yulianus, S.Si, komandan upacara IPDA Andri Kurniawan,SH


Upacara hari ini juga dihadiri Wakapolres Kolaka KOMPOL Adri Setyawan, S.I.K, Para PJU Polres Kolaka, Para Perwira Polres Kolaka, Personel Polres Kolaka dan Perss yang akan melaksanakan kenaikan Pangkat.


Kapolres Kolaka dalam arahannya mengucapkan selamat kepada personil Polri yang mendapat kenaikan pangkat


"Saya ucapkan selamat untuk Personil yang mendapat kenaikan pangkat, diharapkan hal ini dapat menjadikan motivasi untuk bekerja lebih maksimal lagi ke depannya. Semoga dengan pangkat yang baru, dapat lebih mengemban amanah dalam menjalankan tugasnya masing-masing", ujarnya



Lanjutnya, Kenaikan pangkat ini merupakan moment yang sangat berarti bagi yang mendapat kenaikan pangkat, karena disamping untuk meningkatkan kesejahteraan, juga akan membawa perubahan pola pikir dan bertindak ke arah yang semakin dewasa, serta membawa kepercayaan diri dalam meniti karier


"Menghadapi tugas-tugas saat ini, laksanakan dengan dedikasi serta disiplin yang tinggi dengan dilandasi integritas moral yang baik. Tidak melakukan tindakan tercela baik secara moral maupun hukum jadilah anggota Polri yang profesional dan berprestasi sehingga tugas kita akan selalu berhasil dan dipercaya oleh Masyarakat", tambahnya


Personel Polres Kolaka yang naik Pangkat Periode 1 Juli berjumlah 30 (tiga puluh) Perss :

- IPDA - IPTU Sebnayak 1 orang.

- BRIPKA - AIPDA Sebanyak 18 orang.

- BRIGADIR - BRIPKA Sebanyak 3 Orang 

- BRIPTU - BRIGADIR Sebanyak 4 Orang.

- BRIPDA - BRIPTU Sebanyak 3 Orang.

- PENGATUR - PENGATUR TINGKAT 1 Sebanyak 1 Orang.


Editor : M.I.A

×
Berita Terbaru Update