Apel Pengamanan malam Takbiran di Wilayah Hukum Polres Kolaka Timur. Foto (Istimewa)
Koltim, Koltimnews.com - Polres Kolaka Timur gelar Apel Pengamanan malam Takbiran hari raya Idul Adha 1444 H/2023 M di Wilayah Hukum Polres Kolaka Timur bertempat Halaman Polres Kolaka Timur Rabu, 28/06/2023
Personil gabungan akan melakukan pengamanan baik secara stasioner, hingga patroli atau mobile, untuk menjaga situasi yang kondusif.
Apel Kesiapan Pengamanan malam Takbiran di pimpin langsung Waka Polres Kolaka Timur Kompol Drs Tawakkal
Dirinya menyampaikan agar dapat bertugas dengan baik serta meningkatkan kewaspadaan dan melakukan deteksi dini terhadap potensi ganguan Kamtibmas. Sehingga umat muslim dapat menjalaninya dengan khusyuk, aman dan nyaman.
"Sedapat munkin menghindari Konvoi yang kemudian terlalu jauh bisa menggangu kalaupun ada di batasi. namun apabila takbir di laksanakan tempat masing-masing tanpa konvoi tentunya akan jauh lebih baik," Ujarnya
Ia juga menegaskn agar koordinasi dengan aparat setempat. sehingga kegiatan betul-betul bisa di jaga dan di amankan
Editor : Laporan Humas Polres Kolaka Timur