Ketum dan Sekjend HIMAPP Koltim. Foto (Istimewa)
Koltim, Koltimnews.com - Himpunan Mahasiswa Pemuda Pelajar Kolaka Timur (HIMAPP) meminta kepada hakim yang menangani perkara Guru Honorer Supriyani dengan seadil-adilnya, Kamis (31/10/24)
Melalui Sekjend HIMAPP Koltim Asrul Sandi meminta kepada hakim untuk memutuskan perkara sesuai dengan fakta persidangan
"Kami mendukung hakim untuk memutuskan perkara ini dengan seadil-adilnya, tanpa ada tekanan dari luar, semoga hakim bisa profesional," Ujarnya
Dirinya juga mengatakan bahwa hakim harus mempertimbangkan fakta-fakta yang ada dengan tidak melanggar kaidah hukum yang ada
"Saya rasa hakim mampu mempertimbangkan fakta-fakta persidangan yang ada," Jelasnya
Diketahui, kasus guru honorer Supriyani menarik banyak perhatian publik, tidak hanya publik Sultra, melainkan sudah sampai ke tataran Nasional